Di Indonesia
Film Genre Horror adalah yang paling banyak diputar dan diminati oleh masyarakat Indonesia. Dibandingkan dengan film bergenre lain, horror dianggap lebih menegangkan dan memberikan antusias tersendiri untuk menontonnya. Ada begitu banyak film Indonesia yang bergenre horror yang sukses menghasilkan penjualan yang tinggi mulai dari suzana hingga yang lainnya.
|
Film Genre Horror |
Film Indonesia bergenre horor sampai saat ini masih berada di hari para pemirsa film layar lebar di tanah air. Ini terbukti dari peluncuran film Suzzanna: Bernafas dalam Kubur laris manis diserbu penonton saat diputar di gedung-gedung bioskop. Film yang disutradarai Rocky Soraya dan Anggy Umbara telah ditonton lebih dari 1 juta penonton dalam lima hari sejak dirilis 15 November 2018. Film horor yang diperankan oleh Luna Maya tersebut langsung menduduki peringkat ke-13 film terlaris tahun ini. Film horor lainnya yang telah ditonton lebih dari 1 juta penonton adalah Jailangkung 2 (1,5 juta penonton) dan Kuntilanak (1,24 juta penonton).
Apakah semua film bergenre horror memiliki rating yang tinggi? Tidak semuanya namun untuk jumlah penonton rata-rata sangat tinggi bila dibandingkan film genre lainnya. Jadi, agar mendapatkan lebih banyak penonton, apakah setiap film baru harus bergenre horror?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar