Sabtu, 06 Oktober 2018

Pembangunan Manusia Indonesia Cukup Baik

Pembangunan Manusia Indonesia menjadi salah satu target besar dari pemerintah untuk bisa gterus ditingkatkan ke arah yang lebih baik. Pengukuran pembangunan ini bukan berdasarkan fisik seperti proyek-proyek infrastruktur, namun lebih kepada komponen dasar sebagai manusia yakni umur yang panjang, kesehatan badan dan fikiran serta kehidupan yang layak. Pembangunan manusia merupakan tujuan utama semua negara demi memberikan peningkatan kualitas terhadap warganya. Karena apapun proyek yang dibangun disuatu negara, jika pembangunan manusianya rapuh maka masyarakat tersebut tak akan bisa menikmatinya.


Bagaimana kondisi pembangunan manusia ini di Indonesia? Dalam beberapa data menunjukkan bahwa apa yang pemerintah coba upayakan sudah berjalan ke arah yang positif. Hanya saja di beberapa hal perlu adanya peningkatan baik secara aspek khusus maupun umum. Indikator daei suksesnya pembangunan manusia ditunjukkan oleh nilai indeks. Dari 188 negara, Indonesia masih berada di urutan ke 113 dengan nilai indeks 0,689. Meskipun meningkat, namun belum mencapai level memuaskan karena potensi dari negara ini yang sangat besar dengan kekayaan sumber daya alamnya.

Jika sumber daya benar-benar dimanfaatkan sebaik-baiknya, maka IPM akan meningkat dengan begitu kehidupan yang layak dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia. Pemerataan juga menjadi kunci dari IPM ini, karena kita tak bisa terus bergantung pada angka semu, yakni angka yang tinggi di suatu daerah tertentu dan menjadi sangat rendah di daerah yang tertinggal. Masyarakat Indonesia siapapun itu berhak menikmati hal yang sama, yakni kehidupan yang layak sebagai manusia Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar