Rabu, 21 November 2018

UMP Juga Harus Perhatikan Upah Buruh Tani

Upah Buruh Tani di Indonesia apakah menemukan titik perbaikan? Hal yang ditanyakan saat ini yakni ditengah makin tingginya upah minimum di tiap daerah dan kota industri, disisi lain petani juga perlu untuk diperhatikan kesejahteraannya. Upah buruh juga perlu untuk disejajarkan sesuai dengan beban kerjanya, karena apapun profesi sesorang, semuanya memiliki kebutuhan hidup yang sama.

Upah Buruh Tani
Upah Buruh Tani
Buruh tani sering mendapatkan upah yang lebih kecil jika dilihat dari besarnya tenaga yang dikeluarkan untuk ikut membantu meningkatkan produksi pertanian di dalam negeri. Secara riil, upah buruh tani pada tahun ini hanya naik 1,16%. Sementara jika kita melihat data inflasi tahunan, maka kenaikan ini sangat kecil dan bahkan tidak menaikkan level para pekerja buruh tani tersebut.

Akankah pemerintah memperhatikan ini? Tentunya harus segera dilakukan karena bagaimanapun akan mempengaruhi daya beli masyarakat yang berprofesi sebagai petani. Karena bagaimanapun kita tetap membutuhkan produktivitas pangan domestik naik sehingga tidak bergantung dengan tinggi impor pangan dari luar negeri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar